Edisi:02
Tanggal terbit:13 Maret 2023
Penerbit:VDE Publishing
Harga:Rp. 65.000
Link download:BACA DEMAGZ

 

PROPER sejatinya adalah Public Disclosure Program for Environmental Compliance. PROPER adalah komplementer dan bersinergi dengan instrumen penaatan lainnya. Dengan demikian, PROPER adalah perwujudan transparansi dan demokratisasi dalam pengelolaan lingkungan di Tanah Air dengan menerapkan prinsip-prinsip good corporate governance dalam pengelolaan lingkungan.

Laporan Utama DE Magz kali ini mengupas soal pelaksanaan PROPER 2022. Isinya membedah lika-liku pelaksanaan PROPER dan capaian predikat PROPER Emas oleh beberapa perusahaan seperti Grup Pertamina, Grup PLN, dan PT Bukit Asam Tbk. Perusahaan-perusahaan tersebut adalah “langganan” peraih predikat Emas PROPER. Informasi terkini dari
DirekturJenderal Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Sigit Reliantoro soal PROPER juga cukup menarik.

Banyak manfaat dari penyelenggaraan PROPER. Salah satunya adalah mendorong perusahaan menaati regulasi terkait lingkungan hidup melalui instrumen insentif dan disinsentif reputasi. Selain itu, mendorong perusahaan yang sudah baik kinerja lingkungannya untuk menerapkan produksi bersih.