JAKARTA – PT Aneka Tambang Tbk (Antam/ANTM) anggota MIND ID – BUMN Holding Industri Pertambangan, mencatat capaian positif kinerja operasi dan penjualan unaudited komoditas emas pada periode sembilan bulan pertama tahun 2022. Antam membukukan volume produksi emas unaudited yang berasal dari tambang emas Pongkor sebesar 967 kg, relatif stabil jika dibandingkan dengan capaian produksi emas pada periode sembilan bulan pertama tahun 2021.

Sejalan dengan tingkat produksi, penjualan emas unaudited ANTAM pada sembilan bulan 2022 mencapai 25.931 kg, meningkat 31% jika dibandingkan penjualan emas pada periode sama tahun 2021 sebesar 19.870 kg seiring dengan pertumbuhan tingkat permintaan emas di dalam negeri.

“Tahun ini, Antam memiliki komitmen pada penguatan basis pelanggan logam mulia di pasar domestik dengan mengutamakan keamanan dan kepercayaan pelanggan dengan terus menghadirkan produk berkualitas. Pertumbuhan kinerja operasi dan penjualan komoditas emas Antam pada sembilan bulan 2022 selaras dengan pertumbuhan kesadaran masyarakat dalam investasi emas. Selain itu, dengan tingkat harga logam emas global yang terjaga stabil turut mendukung pertumbuhan kinerja komoditas emas Antam,” ungkap I Dewa Wirantaya, Direktur Operasi Antam, dalam keterangan tertulisnya Kamis (27/10/2022)

Sebagai satu-satunya Perusahaan yang memiliki pengolahan dan pemurnian emas di Indonesia yang tersertifikasi London Bullion Market Association (LBMA), Antam menjamin produk dan kualitas logam mulia, serta keamanan dan kenyamanan dalam bertransaksi. Guna meningkatkan kualitas layanan yang prima penjualan emas kepada para pelanggan, Antam menerapkan mekanisme penjualan emas secara online melalui website resmi www.logammulia.com serta melalui platform marketplace Tokopedia (akun “Butik Emas Antam Official”), Shopee (akun “Butik Emas Antam Official Shop”) dan TikTok Shop (akun “Butik Emas Antam”). Melalui pengembangan layanan penjualan berbasis aplikasi teknologi informasi, diharapkan akan meningkatkan jangkauan para pelanggan dalam negeri terhadap produk-produk Logam Mulia Antam.(RA)