JAKARTA – Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa PT Pertamina (Persero), Kamis (13/9) mengukuhkan mantan direktur utama PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) Pahala Nugraha Mansury menjadi direktur keuangan menggantikan Arief Budiman. Selain Pahala, RUPSLB juga menetapkan Ignatius Talullembang sebagai direktur megaproyek pengolahan dan petrokimia.

Talullembang mengisi posisi Heru Setiawan yang digeser menjadi direktur perencanaan investasi dan manajemen risiko yang ditinggalkan Gigih Prakoso. Gigih sendiri telah ditetapkan menjadi direktur utama PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS).

Arief menjadi direksi terakhir yang bertahan sejak diangkat pada periode kepemimpinan Dwi Soetjipto yang menjadi direktur utama Pertamina pada November 2014 hingga Februari 2017. Selain Arief, Syamsu Alam yang menjabat sebagai direktur hulu sejak era Dwi juga telah lebih dulu dicopot pada akhir Agustus lalu.(DR)